Spectrum MCD?

Apakah yang dimaksud dengan Spectrum dalam konteks MCD (Multi Channel Dissemination) ? Secara umum spectrum mempunyai makna sama dengan jangkauan. Istilah tersebut biasa dijumpai dalam kaitan dengan siaran radio dan atau televisi. Disana spectrum identik dengan jangkauan dari frekuensi radio elektromagnetik yang digunakan untuk mentransmisikan suara, data dan program televisi.

Lalu, apakah pengertian spectrum dalam konteks MCD?

Tentu secara umum, pengertiannya bisa sama yakni jangkauan. Dalam istilah lain spectrum menunjukkan  “border target” atau ruang lingkup sasaran diseminasi.  Jika materinya terkait inovasi teknologi pertanian, sasarannya kan petani pelaku usahatani, pelaku usaha dan pengguna lainyang terkait. Dengan demikian spectrum diseminasi mencerminkan nominasi sasaran . Semakin banyak sasaran yang dituju semakin luas spectrumnya.

Dengan pegertian itu maka klu dari Spectrum MCD antara lain ditunjukkan oleh banyak atau luasnya sasaran diseminasi dan banyaknya kanal atau saluran diseminasi yang digunakan. Tentang saluran diseminasi, materinya antara lain identik dengan aktor atau institusi yang berperan menyalurkan informasi teknologi yang didiseminasikan. Pada tulisan sebelumnya sudah dikemukakan saluran informasi itu selain melalui birokrasi pemerintah berupa Kantor Dinas/Instansi terkait juga bisa melalui LSM, pihak swasta dan dunia maya.

3 responses to “Spectrum MCD?

  1. Pak.. makasih infonya ya… kebetulan lagi perlu… alhamdulillah dapet dr blog Bapak.. dari nama gak ngeuh loh qlo itu Bapak.. pas liat foto.. eh ini mah kenal atuh, tetangga di kantor, hehehe

    Lia
    staf Pak Subaidi

  2. Pa, topik ini membuat penasaran, nampaknya akan jadi booming…. bagaimana peluang keberhasilannya ?. dari beberapa jurnal yg pernah dipelajari, untuk ukuran SMEs saja (kajian di Europe dan UK penelitian tahun 2009) masalah pemanfaatan teknologi terkendala diantaranya : penyediaan infrastruktur, attitude pelaku, pemecahan masalah berdasarkan pengalamannya, gaptek. Namun ada point yang menarik penelitian admiraal (2009), bahwa sumbangan pengetahuan melalui asosiasi (penyedia barang) juga cukup efektif… apakah bisa dianalog kan antara kondisi SMEs dengan petani pa?

    Sukses Selalu !

    Wassalam
    Didu

Tinggalkan Balasan ke lia Batalkan balasan